Business Plan Workshop adalah Program pelatihan yang disusun untuk membantu para calon pengusaha baru, pelaku UMKM dan koperasi dalam menyiapkan perencanaan bisnis yang tepat. Dokumen perencanaan bisnis yang baik akan memberikan arah bisnis dan kemudahan dalam mengimplementasikan setiap rencana yang telah disiapkan. Selain itu, perencanaan bisnis akan meningkatkan kepercayaan atau trust dari berbagai pihak, khususnya calon mitra dan investor untuk bekerjasama. Dalam materi ini dikupas 11 elemen rencana bisnis yang akan memandu pelaku UMKM dalam menjalankan dan mengembangkan bisnis mereka. Peserta diajak untuk memahami secara holistik usaha yang akan memudahkan mereka mengimplementasikan berbagai strategi yang tepat dan berdampak tentunya. Peserta juga akan langsung mempraktekkan dan menyusun setiap bagian elemen dengan baik. Materi ini merupakan bagian dalam program beasiswa pelatihan kerja teach4hope "womenpreneur kampung caping", Pontianak Kalimantan Barat.
💡 Memahami apa itu business plan dan tujuan serta manfaatnya bagi usaha,
💡 Memahami elemen utama dalam business plan dan strategi penyusunannya,
💡 Memberikan pedoman penyusunan secara step by step strategi implementasinya,
💡 Membantu anda memiliki rencana bisnis 1 tahun ke depan dan projection untuk tahun ke 2 dan 3 sehingga bisa lebih fokus dalam membangun bisnisnya.
✅ Narasumber bersertifikasi dan berpengalaman,
✅ Modul materi,
✅ Template Kanvas,
✅ Akses platform E-learning.
Pemahaman akan pondasi dan fundamental bisnis akan sangat membantu pelaku UMKM dalam menjalani prosesnya dengan mindset dan mentalitas yang lebih baik. Dalam materi ini dikupas 3 prinsip utama yang perlu dimilki oleh pengusaha dan 3 fundamental bisnis dari berbagai referensi utama yang penting untuk diketahui dan dipahami.
Pada materi ini Anda akan diajak untuk mengenali lebih dalam tentang Perencanaan Usaha (Business Plan) yang mencakup Pengertian, tujuan, manfaat, konsep kunci dan elemen-elemen utama didalam penyusunannya. Setiap bagian akan dikupas satu persatu untuk memberikan pemahaman yang lebih baik.
Kanvas yang dapat digunakan untuk membantu anda dalam Menyusun rencana bisnis yang tepat dan lebih baik.